Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

KAKANWIL KEMENKUMHAM PABAR PANTAU PELAKSANAAN PILKADA DI TPS KHUSUS LAPAS DAN LPP MANOKWARI

2

 

Manokwari – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Papua Barat, Piet Bukorsyom, melaksanakan pemantauan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Tempat Pemungutan Suara (TPS) khusus 901 pada Rabu (27/11). TPS tersebut berlokasi di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Manokwari dan Lembaga Pemasyarakatan Perempuan (LPP) Kelas III Manokwari.

Pemantauan dimulai pada pukul 09.00 WIT dan berlangsung hingga selesai. Dalam kegiatan ini, Piet Bukorsyom didampingi oleh Pejabat Administrator dan Pengawas Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kemenkumham Papua Barat, serta masing-masing kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) dari Lapas Manokwari dan LPP Manokwari.

“Kami memastikan pelaksanaan Pilkada di TPS khusus ini berjalan tertib, lancar, dan sesuai dengan peraturan. Hak pilih warga binaan adalah bagian dari komitmen kami untuk menjunjung tinggi demokrasi,” ujar Piet Bukorsyom.

Adapun alokasi surat suara yang tersedia untuk kedua TPS tersebut adalah sebanyak 321 lembar. Rinciannya, di Lapas Manokwari dialokasikan 271 surat suara, terdiri dari 264 surat suara Daftar Pemilih Tetap (DPT) dan 7 surat suara tambahan. Sementara itu, di LPP Manokwari terdapat 50 surat suara, dengan rincian 48 surat suara DPT dan 2 surat suara tambahan.

“Kami berharap seluruh warga binaan yang terdaftar sebagai pemilih dapat menggunakan hak pilihnya secara bijak. Meski dalam keterbatasan, mereka tetap memiliki peran dalam menentukan pemimpin daerah,” tambahnya.

Kegiatan Pemilu ini berlangsung dengan kondusif dan seluruh proses pemungutan suara dipastikan sesuai dengan regulasi yang berlaku. Kehadiran para petugas dan pengawas Pemilu menunjukkan komitmen dalam menjamin hak pilih warga binaan meski dalam situasi terbatas.

 

3

 

KANWIL KEMENKUMHAM PABAR ISI JUMAT SEHAT DENGAN SENAM PAGI BERSAMA

logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUM
PAPUA BARAT


Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkum RI


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   JL. Brigjen Marinir Abraham O. Atururi - Manokwari
PikPng.com phone icon png 604605   +62 811-485-554
PikPng.com email png 581646   pabar.humaslap@gmail.com